Jakarta
Jakarta Timur
city tour
seni & budaya
Tanggal Diterbitkan: 22 Jan 2025

Taman ini merupakan rangkuman kebudayaan bangsa Indonesia, yang mencakup berbagai aspek kehidupan sehari-hari masyarakat 33 provinsi Indonesia (pada tahun 1975) yang ditampilkan dalam anjungan daerah berarsitektur tradisional, serta menampilkan aneka busana, tarian, dan tradisi daerah.

Disamping itu, di tengah-tengah TMII terdapat sebuah danau yang menggambarkan miniatur kepulauan Indonesia di tengahnya, kereta gantung, berbagai museum, dan Teater IMAX Keong Mas dan Teater Tanah Airku, berbagai sarana rekreasi ini menjadikan TMIII sebagai salah satu kawasan wisata terkemuka di ibu kota.

TMII memiliki logo yang pada intinya terdiri atas huruf TMII, Singkatan dari "Taman Mini Indonesia Indah". Sedangkan maskotnya berupa tokoh wayang Hanoman yang dinamakan NITRA (Anjani Putra). Maskot Taman Mini "Indonesia Indah" ini diresmikan penggunaannya oleh Ibu Tien Soeharto, bertepatan dengan dwi windu usia TMII, pada tahun 1991.

Pada 1 September 2023, TMII mempersembahkan wajah baru TMII yang inovatif dan revolusioner. #WajahBaruTMII mengusung empat pilar, yaitu green (hijau), inclusive (inklusif), culture (budaya), dan smart (pintar). Pilar green pada TMII menghadirkan eco-park yang 70 persen areanya adalah taman hijau yang minim emisi. Pilar inclusive mengikutsertakan semua lapisan masyarakat untuk berbagi dalam persembahan kebudayaan, sedangkan pilar culture menghadirkan destinasi wisata yang merangkum corak budaya dan seni serta menjadikan pengunjung pemeran utama dalam setiap kegiatan di TMII. Terakhir, pilar smart melengkapi wajah baru TMII melalui implementasi platform digital yang mudah dan praktis untuk eksplorasi TMII.

Rekomendasi Untuk Kamu

No data